Pembuatan salad buah ini dilatar belakangi oleh keprihatinan kami terhadap sekitar.
Karena semakin kita tumbuh dan berkembang, maka semakin banyak juga aktivitas yang kita lakukan. Aktivitas tersebut harus diimbangi dengan makanan serta minuman yang baik untuk tubuh. Tubuh kita sendiri membutuhkan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan.Namun mirisnya, pada zaman sekarang kita banyak menjumpai remaja yang mengidap gagal ginjal yang mengharuskan mereka mencuci darah. Salah satu penyebabnya adalah diabetes. Diabetes sendiri adalah dampak dari mengonsumsi makanan manis secara berlebihan dan kurangnya minum air putih.
Banyak cara untuk menghindari diabetes pada usia dini, salah satunya adalah menghindari makanan manis. Salah satu makanan manis yang sehat bagi tubuh adalah salad buah.
Salad yang berisi buah dan yogurt ini baik untuk tubuh. Kenapa? Karena vitamin dan nutrisi yang terdapat dalam kandungannya. Terus gimana sih cara bikinnya? Bikin salad buah itu gampang banget, ayo ikuti langkahku yaa!
Pertama tama yang pasti kita perlukan adalah menyiapkan alat dan bahan. Alat yang dipakai terdiri dari wadah, sendok dan celemek. Terus bahan yang dipakai apa aja? Bahan bahan yang diperlukan cukup sederhana. Yang paling paling penting adalah buah buahan, sebenarnya untuk buah yang dipakai itu tergantung kalian, tapi saran dari aku kalau mau warnanya jadi cantik pakailah buah naga. Kenapa buah naga? Karena buah naga itu punya warna yang cantik banget, makanya dari awal aku bilang salah satu alatnya adalah celemek
Dari pada basa basi busuk, mending kita langsung masuk ke dalam proses pembuatannya!
Tuangkan buah yang ingin kalian pakai ke dalam mangkok. Lalu sisihkan dan ambil mangkok yang baru untuk meracik saus yang digunakan. Tuangkan mayonaise, yogurt dan skm srbanyak 1 sendok makan. Setelah diaduk, tuangkan bumbu racikan tersebut ke dalam mangkok berisi buah tadi. Sebelum disajikan, parut keju di atasnya sebagai toping.
Jadi tunggu apa lagi? Ayo segera coba salad buah yang lejat dan bergiji inich :3